Kamis, 30 Juni 2011

Abon Ikan Gurame

Bahan Membuat Abon Ikan Gurame:
  • 1 ekor ikan gurame (800 gr), bersihkan, rebus, buang tulang, daging dihaluskan
  • 1/2 kelapa setengah muda, parut
  • 3 sendok makan minyak goreng
  • Bumbu Halus:
  • 5 bawang merah
  • 9 siung bawang putih
  • 1 sendok teh ketumbar, disangrai
  • 3 cabai merah besar, dibuang biji
  • 1 sendok makan gula merah
  • 1/2 ruas jari kunyit
  • 1 sendok teh garam
  • 2 lembar daun salam
Cara Membuat Abon Ikan Gurami:
  1. Panaskan minyak dan tumis bumbu halus hingga matang. Masukkan kelapa parut, tumis hingga kelapa matang, kering, dan warna kuning kemasan.
  2. Masukkan daging gurame halus, tumis sejenak hingga seluruh bahan tercampur rata.

Read more »

Mie Ayam



BAHAN MIE:
  • 500 gram mie telur yang sudah di rebus/ mie basah
  • 100 ml kecap asin ( bisa diganti degan garam plus kecap manis)
  • 150 minyak ikan ,cara membuat minyak ikan; 500 gr kulit ayam ( saya biasa menggunakan ayam bagian pantat karena kaya akan lemak dan kulit) dipotong kecil-kecil,tumis 3 sdm minyak goreng kemudian tambahkan 2 siung bawang putih geprek, tumis sampai harum, masukkan kulit cincang goreng dengan api kecil sampai minyaknya keluar semua.angkat dan saring minyaknya.
CARA MEMBUAT: Campurkan mie bersama bahan yang lain, aduk dan ratakan sampai mie tidak lengket.

BAHAN KALDU:
  • 2 liter air
  • 500 gram ayam plus tulangnya.
  • 2 sdt garam
  • 1/2 sdt lada yang sudah halus
  • 2 siaung bawang putih digeprek
  • penyedap bila suka
  • Tambahkan baso siap pakai bila suka
CARA MEMBUAT:
  1. air direbus hingga mendidih, masukkan ayam, rebus dengan api kecil hingga kaldu beraroma harum. Tambahkan bawang putih yang sebelumnya sudah ditumis, lada, garam, penyedap dan baso 
  2. Setelah ayam matang dan kaldu beraroma, daging ayam diangkat dan ditiriskan kemudian potong kotak-kota.ini nantinya untuk bahan topping.

BAHAN TOPPING:
500 gram daging ayam dari rebusan kaldu yang sudah dipotong
1/2 kaleng jamur mushroom
3 siung Bawang putih

5 buah Bawang merah

1 sdt Ketumbar

3 cm Kunyit

3 cm Jahe

4 butir Kemiri

2 sdm saus tiram
1/4 sdt minyak wijen ( sesame oil)
4 sdm kecap manis bango
200ml air
1 sdt tepung maizena
CARA MEMBUAT:
  1. Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, jahe dan ketumbar.
  2. Kemudian tumis bumbu yang sudah dihaluskan tersebut sampai berbau harum, selanjutnya masukkan ayam cincang dan jamur.tambahkan air agar bumbu meresap ke daging secara merata
  3. Rebus sambil mendidih sambil diaduk, masukkan garam, penyedap, saus tiram dan kecap, untuk megentalkan tambahkan tepung maizena yang sudah dicampur dengan air dingin.aduk sampai kuah mengental
  4. Tambahkan sesame oil/ minyak wijen sebentar sebelum diangkat.

BAHAN TOPPING YANG LAIN:
  1. 1 ikat daun sawi direbus
  2. 4 batang daun bawang dirajang halus
  3. Pangsit /kerupuk pangsit, pangsit yang dibawah ini sengaja gak aku tambah dengan bahan isi.

BAHAN KERUPUK PANGSIT:
  • 250 gr tepung terigu
  • 1 butir kuning telur
  • 80 gram margarin dilelehkan
  • 1 sdt garam
  • 1/4 sdt royco rasa ayam
  • 100ml air
CARA MEMBUAT:
  1. Kocok kuning telur dan margarin, kemudian masukkan tepung terigu.
  2. Campurkan royco, garam ke dalam air, masukkan sedikit demi sedikit kedalam tepung, uleni perlahan lahan sampai adonan kalis dan mudah dibentuk
  3. mbil sejumput dan giling sampai tipis, rapikan gilingan dengan dipotong bagian tepinya hingga membentuk persegi
  4. goreng dengan minyak banyak dan api sedang sampai pangsit kecoklatan.angkat

BAHAN SAMBAL:
  • 15 buah cabai merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdt cuka
  • 1/4 sdt garam
CARA MEMBUAT SAMBAL:
Rebus cabai sampai layu, angkat. kemudian uleg bersama bawang putih dan garam sampai halus, terakhir tambahkan cuka.

Read more »

Popular Posts

Blogger news