Rabu, 13 Juli 2011

Nina Zatulini




Stevenwilliam.com – Nina Zatulini Arti Sahabat. Dunia sinetron kembali memunculkan wajah baru. Shadrina Zatulini namanya. Dara kelahiran 22 November 1991 ini akrab disapa Nina. Saat ini Nina tercatat sebagai siswi kelas 2 SMA 70 Bulungan Jakarta. Mengawali debut membintangi “Tarzan Cilik” yang ditayangkan di RCTI, Nina membawa potensi dan bakat besar disandingkan dengan lawan main sekaliber Rafi Ahmad.
Tapi harus disadari bahwa dunia entertainment bukanlah dunia yang lembek. Di sini persaingan sangat keras. Bahkan sebagaian orang mengatakan dunia yang kejam. Tidak hanya modal paras cantik. Apalagi hanya modal sebuah keberuntungan seperti diakui Nina sendiri. Diperlukan kualitas yang musti terus diasah. Mungkin kursus akting akan menjadi bengkel yang tepat untuk mengasah ketajaman tidak hanya sekedar main mencicipi drama di sekolah.
Satu modal kuat Nina adalah tekad. Keyakinannya untuk menekuni dunia peran menempatkannya menjadi prioritas. Walau pada akhirnya terpaksa menjadi rada jauh dengan rekan – rekan sekolahnya. “Yah mau gimana lagi waktu untuk bermain dan kumpul dengan mereka semakin kurang, tapi dalam hal ini aku punya prioritas yang mesti aku jalani”katanya mantap.
Nina ZatuliniTetap memegang cita – citanya sebagai psikolog, Nina belum terlalu diribetkan dengan jadwal antara syuting dan sekolah. Keduanya masih bisa dijalani dengan baik. Mungkin kelak di saat jam terbangnya mulai meninggi perlu adanya pengaturan waktu yang cerdas. Agar tidak ada ketimpangan antara karir dan sekolah. Dan selamat datang di dunia selebritas.

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Blogger news